Explore the blog
Sunday, July 31, 2022
Maraknya kehadiran UMKM dewasa ini membuat banyak pihak menaruh perhatian lebih agar para pelaku UMKM bisa terus maju dan memanfaatkan teknologi untuk bisa memasarkan produk mereka lebih luas lagi. Salah satunya adalah Finpay yang mana mengusungkan digitalisasi UMKM saat FEKDI 2022 yang diselenggarakan baru-baru ini. 


FEKDI 2022


Festival Ekonomi Keuangan Digital Indonesia (FEKDI) 2022 tahun ini mengangkat tema "Tingkat Advancing Digital Economy and Finance Synergicstic and Inclusive Ecosystem for Accelerate Recovery." Festival ini bertujuan sebagai ajang etalase inovasi produk, layanan dan sinergi kebijakan ekonomi serta keuangan digital guna mempercepat pemulihan ekonomi nasional pasca pandemic COVID-19.
Thursday, July 28, 2022
Sejak masuk tahun ajaran baru, kegiatan sehari-hari saya pun ikut bertambah. Tak lain dan tak bukan karena sekarang saya punya kegiatan baru menunggui anak-anak di sekolah. Sebenarnya sih Si Tengah yang masuk TK B ini sudah bisa ditinggalkan, tapi karena jam pulangnya lebih lama dari Si Kakak jadilah sekalian aja menunggu di sekolah biar gak bolak-balik jemputnya. Otomatis Si Dedek pun juga dibawa serta ke sekolah dong. 

Review Turmeric Exfoliator and Mask Adeena Skin


Nah, selama kakak-kakak belajar di kelas masing-masing dia jadi bisa menikmati fasilitas sekolah Si Tengah, main di taman sekolah. Hmm, namanya anak balita bermain itu wajib banget diawasin ekstra ketat dong ya, jadilah terkadang lupa diri nih kalau wajah terpapar sinar matahari langsung. 
Tuesday, July 26, 2022
Liburan sekolah telah usai! Kalau untuk Kota Kendari sendiri sebagian sekolah sudah mulai melakukan proses pembelajaran tahun ajaran baru sejak dua minggu yang lalu yaitu 11 Juli 2022. Namun ada juga sebagian yang memulainya seminggu kemudian atau 18 Juli 2022, tepatnya sekolah yang di bawah naungan Kementerian Agama, seperti sekolah ponakan saya di salah satu MTSN Kota Kendari. 

beasiswa JNE untuk SBK Parigi


Tahun ini, Si Tengah juga sudah mulai masuk sekolah Taman Kanak-Kanak. Hampir dua minggu ini aktivitas saya di pagi hari pun berbeda karena menunggui anak-anak di sekolah. Syukurnya sih sekolah kedua anak saya berdampingan jadi tidak begitu ribetlah. Kayaknya bakalan beda urusan deh jika nanti mereka lulus SMP dan memilih sekolah lanjutannya. Mereka nanti bakalan pilih SMA atau SMK ya? Hohohh. 
Sunday, July 17, 2022
Perempuan sebagai Ibu Rumah Tangga (IRT) memiliki peran penting dalam keluarga. Sebagai Ibu secara tidak langsung dituntut agar dapat melakukan berbagai tugas dan perannya di rumah untuk memenuhi segala kebutuhan semua annggota keluarga. 

Internetnya Indonesia


Namun, menjadi IRT bukan berarti tidak bisa mengembangkan skill yang dimiliki ataupun hanya sibuk dengan urusan dapur-sumur-dan kasur saja. Ibu Rumah Tangga saat ini juga bisa berdaya meski hanya berada di rumah dan mengenakan daster sebagai baju dinas harian. IRT bisa melangkah maju karena adanya perkembangan teknologi dan internet yang bisa digunakan sebagai sarana untuk naik kelas.