Hampir dua bulan ya Indonesia disibukkan dengan virus Corona (Covid-19). Dimulai dengan ditetapkannya pasien pertama, penerapan belajar dari rumah bagi para siswa sekolah dan juga mahasiswa. Bekerja dari rumah, bahkan beribadah pun juga dilakukan #dirumahaja. Lebih spesial dan berbedanya lagi adalah tahun ini Ramadhan kita lalui dengan tanpa Tarawih di Masjid, berkumpul bersama keluarga dan kerabat untuk buka puasa bersama dan terakhir dengan adanya larangan mudik jelang hari Raya Lebaran nanti. Oh iya, Lebaran pun juga nanti #dirumahaja ya, huhuhuh. Sungguh, hal yang sangat luar biasa ini dikarenakan oleh Si Covid-19, makhluk kecil yang tak terlihat itu.
Berbagai media massa pun menyuguhkan update berita mengenai Covid-19 ini. Jumlah pasien yang dinyatakan positif pun terus bertambah meski ada juga pasien yang dinyatakan telah sembuh, tapi yang gugur pun juga sudah banyak termasuk mereka para pejuang di garda terdepan yang merawat dan mengurus pasien.